Jumat, 03 Mei 2019

AYAT RUQYAH

Manfaat Ruqyah Dalam Islam dan Dalilnya

Secara istilah, ruqyah disebut sebagai Al-‘udzah yang berarti perlindungan. Ruqyah adalah metode islami untuk menyembuhkan seseorang dari sihir, kerasukan, gangguan jin, gigitan hewan ataupun penyakit lainnya. Metode ruqyah umumnya dilakukan oleh para ahli agama (seperti ustad atau kyai). Untuk proses pelaksanaannya, ustad akan membacakan doa-doa yang bersumber dari Al-quran, kemudian meniupkannya di tangan lalu mengusapkannya ke seluruh tubuh orang yang diruqyah.
ads
Ruqyah yang benar tentunya harus sesuai syariat agama. Tidak boleh menggunakan bacaan-bacaan yang tidak ada dalilnya. Terlebih lagi jika disertai mantra-mantra ataupun pemakaian jimat. Perbuatan tersebut justru menjadi syirik dan hukumnya haram. Sebenarnya Praktek Ruqyah sendiri, sebenarnya sudah ada sejak zaman Nabi Muhammad  shallallahu ‘alaihi wa sallam. Dijelaskan dalam suatu hadist:
Dari Aisyah radhiallahu’anha bercerita, “ketika Rasulullah masuk rumahnya, saat itu dia sedang mengobati atau meruqyah seorang wanita. Maka beliau memerintahkan, ”Obatilah ia dengan al-Qur’an.” (HR. Ibnu Hibban).
Auf bin Malik al-Asyja’iy berkata, “Kami pada zaman jahiliyyah pernah melakukan ruqyah, apa pendapat Anda wahai Rasulullah?” Beliau bersabda, “Perdengar­kanlah ruqyah kalian kepadaku, ruqyah itu tidak apa-apa selama tidak bermuatan syirik.” (HR. Muslim).
“Bacakan ruqyah-ruqyah kalian kepadaku, tidak apa-apa dengan ruqyah yang tidak mengandung kesyirikan didalamnya.” (HR. Muslim).

Ruqyah merupakan salah satu metode penyembuhan yang dilakukan terhadap orang sakit. Sakit ini bisa akibat beberapa alasan seperti sengatan hewan berbisa, sihir, kerasukan atau kesurupan, gangguan jin, gila, dan berbagai jenis kondisi kesehatan lainnya dengan cara membacakan sesuatu (terutama ayat Alqur’an). Secara syariat ruqyah merupakan do’a-do’a atau bacaan-bacaan yang bersumber pada ayat-ayat Alqur’an. Manfaat ruqyah, guna meminta pertolongan dari Allah SWT untuk melakukan tindakan pengobatan atau pencegahan terhadap suatu bala atau penyakit.
Manfaat memeluk agama islam memiliki pedoman, dalam segala peraturan ibadah, yakni harus dilandasi dengan 2 hal yakni Al-quran dan Hadits. Seperti ruqyah ini dilakukan sesuai dalil, seperti berikut :
Allah SWT berfirman dalam Q.S. Al-Isro ayat 82 yang memiliki arti :  “Dan Kami turunkan dari Al-Quran suatu yang menjadi penawar dan rahmat bagi orang-orang yang beriman dan Al-Quran itu tidaklah menambah kepada orang-orang yang zalim selain kerugian.”
Rasulullah SAW bersabda yang artinya : “Bacakan ruqyah-ruqyah kalian kepadaku, tidak apa-apa dengan ruqyah yang tidak mengandung kesyirikan didalamnya.” (HR. Muslim).
Sabda Nabi Muhammad SAW. Dalam sebuah Hadist Riwayat Muslim, yang artinya : ” Tidak apa-apa ruqyah itu selama tidak mengandung syirik”
Beliau juga bersabda :” Barangsiapa menggantungkan sesuatu, maka dirinya akan diserahkan kepadanya” (HR Ahmad, Tirmidzi, Abu Dawud dan Al-Hakim).
Setiap hal yang dilakukan berdasarkan petunjuk Allah bersumber pada kebutuhan manusia, seperti manfaat ruqyah tidak hanya dalam agama namun untuk kesehatan.
1. Untuk mengusir gangguan setan dan sihir
Dalam buku yang ditulisnya, Abdul Khalik Al-Atthar mengatakan bahwa manfaat ruqyah dapat dapat membantu untuk menolak dan membentengi diri seseorang dari gangguan setan dan sihir jahat. Namun, selain melalui ruqyah, ada beberapa metode yang bisa dilakukan untuk tujuan yang sama, yaitu :
  • Metode Istinthaq, yaitu dengan jalan mengajak bicara setan atau jin yang ada di dalam tubuh pasien.
  • Metode Istilham, yaitu metode penyembuhan dengan jalan memohon petunjuk dari Allah SWT melalui mimpi untuk dapat mendeteksi dan menghilangkan pengaruh sihir yang menimpa seseorang
  • Metode Tahshin, yaitu metode pengobatan dengan cara membentengi atau melindungi seseorang yang terkena ilmu sihir dengan membacakan ayat-ayat Alqur’an, dzikir, maupun ibadah-ibadah khusus lainnya.
  • Metode dengan obat-obatan, yaitu metode pengobatan dengan penggunaan berbagai macam obat atau ramuan yang diperbolehkan menurut islam, misalnya dengan kurma ajwah.
  • Hijamah, yaitu metode penyembuhan suatu penyakit akibat sihir dengan cara berhijamah (berbekam) pada angguta tubuh yang terpengaruh.
Menurut Imam Ibnu Qayyim , diantara obat yang paling mujarab untuk melawan sihir akibat pengaruh jahat setan adalah dengan pengobatan syar’i yaitu dengan zikir, do’a serta bacaan-bacaan yang bersumber dari Al-Qur’an. Apabila jiwa seseorang dipenuhi dengan zikir, wirid dan mensucikan nama Allah SWT, niscaya akan terhalangi dari pengaruh sihir. Orang yang terkena sihir bisa sembuh dengan membaca ruqyah sendiri atau dari orang lain dengan ditiupkan pada dada atau tubuh yang sakit sambil membaca zikir dan do’a.
Menurut Imam Nawawi, Ruqyah dengan menggunakan bacaan yang bersumber pada ayat-ayat Al-Qur’an dan diiringi dengan do’a-do’a yang telah diajarkan oleh Rasulullah SAW adalah sesuatu hal yang tidak terlarang. Bahkan itu adalah perbuatan yang disunnahkan. Telah dikabarkan para ulama bahwa mereka telah bersepakat (ijma’) bahwa ruqyah dibolehkan apabila bacaannya terdiri dari ayat-ayat Al-Qur’an atau do’a-do’a yang diajarkan oleh Rasulullah SAW.”
Ayat-ayat Alquran yang sering dibacakan dalam quryah yakni dalam manfaat surat yasin dan manfaat ayat kursi.
2. Untuk Mengobati Penyakit Fisik Maupun Non Fisik
Terapi ruqyah memiliki pengertian membacakan ayat-ayat atau do’a yang berasal dari Al-Quran maupun As-sunnah dimana hal tersebut mempunyai pengaruh terhadap penyembuhan fisik seseorang. Beberapa pendapat mengenai manfaat terapi ruqyah bagi pasien :
  • Menurut penelitian yang dilakukan oleh Dr. Dossey, dari Universitas di Texas telah menyatakan bahwa menjelaskan bahwa do’a dapat membantu mengendalikan sel-sel kanker, sel-sel darah merah, enzim, bakteri, dan jamur dalam tubuh.
  • Menurut direktur riset di Institute of Transpersonal Psychology di Palo Alto bernama William G. Braud menyatakan bahwa bakteri, ragi, motile algae (semacam tumbuhan), tanaman, protozoa, larva, woodlice (semacam kutu kayu), semut, anak ayam, tikus, kucing, anjing, juga preparat sel (sel darah, neuron, sel kanker) dan kegiatan enzim manusia dapat dipengaruhi oleh seorang manusia dari jarak jauh, misalnya adalah dengan mempengaruhi gerakan mata, gerakan motorik, kegiatan elektrodermal, kegiatan pletismografik, pernafasan, dan irama otak.
  • Menurut Dr. Dadang Hawari yang melakukan penelitian terhadap beberapa pasien jantung di San Fransisco menyatakan bahwa pasien yang menjalani terapi dengan kombinasi do’a sangat sedikit yang mengalami komplikasi, dan begitu sebaliknya.
  • Menurut seorang spesialis kedokteran jiwa dari klinik Prorevital yang bernama dr. H. Tb. Erwin Kusuma Sp Kj menyatakan bahwa dengan memberikan do’a-do’a pada air dapat merubah struktur molekul di dalamnya, sehingga dapat digunakan untuk metode penyembuhan pada pasien.
  • Penelitian yang dilakukan Dr. Ermoto dari jepang telah menunjukkan bahwa tubuh manusia sebagian besar terdiri atas air, yaitu sekitar 70%. Pada saat air diberikan do’a-do’a maka hal tersebut dapat mengubah struktur molekul di dalamnya. Perubahan struktur tersebut dapat mempengaruhi tingkat kesehatan seseorang.
Dari beberapa pendapat di atas menunjukkan bahwa do’a dan pikiran manusia dapat mempengaruhi suatu keadaan makhluk hidup, termasuk masalah kesehatannya. Dan dari uraian tersebut kita bisa mengetahui bahwa kekuatan do’a dapat memberikan efek terhadap kesehatan seseorang. Dan secara tidak langsung, hal itu juga membuktikan bahwa manfaat ruqyah yang menggunakan bacaan dan do’a yang bersumber dari Al-Qur’an dan As-Sunnah dapat berpengaruh pada proses penyembuhan baik fisik maupun non fisik seseorang.

Bacaan-bacaan Dalam Ruqyah

Beberapa bacaan ruqyah yang bersumber dari Alqur’an, diantaranya adalah :
  1. Surat Al-Fatihah.
  2. Surat Al-Baqarah, ayat 1-5, 254-257 dan 284-286.
  3. Surat Ali-Imran ayat 1-9 dan ayat 18-19
  4. Surat An-Nisa ayat 115-121
  5. Surat Al-A’raf ayat 54-55
  6. Surat Al-Mu’minun ayat 115-118
  7. Surat Yasin ayat 1-12
  8. Surat As-Shaffat ayat 1-10
  9. Surat Ghafir ayat 1-3, dan masih banyak lagi.
Beberapa do’a yang dianjurkan dalam ruqyah, diantaranya adalah :
  • Ya Allah, Rabb bagi semua manusia, hilangkanlah rasa sakit, berilah kesembuhan, Engkau zat yang menyembuhkan tiada yang bisa menyembuhkan kecuali Engkau, kesembuhan yang tiada menimbulkan sakit sedikitpun.
  • Dengan nama Allah aku meruqyahmu dari kejahatan setiap jiwa atau pandangan orang yang dengki, Allah yang memberi kesembuhan padamu, dengan nama Allah saya meruqyahmu.
  • Saya mohon untuk kamu perlindungan kepada Allah dengan kalimat-kalimat Allah yang sempurna dari kejahatan apa yang diciptakan.
  • Dengan menyebut nama Allah yang dengan keagungan nama-Nya itu menjadikan sesuatu tidak berbahaya baik yang ada di langit atau di bumi, dan Dia Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.
  • Membaca Ayat Kursi pada saat akan tidur dan setelah salat fardhu. Selain itu juga membaca surat Al-Falaq, Al-Nas dan Al-Ikhlash setiap kali selesai  salat subuh, salat maghrib, dan pada saat menjelang tidur.

 MP3 AYAT RUQYAH FREE DOWNLOAD
 Ar ruqyah syar iyah Syaikh Misrary Rasyid Al afasy


Download Ayat Ruqyah MP3

Ruqyah Syar’iyyah (bukan ruqyah bid’iyyah) adalah salah satu terapi gangguan jin yang bisa dilakukan pada seseorang, jika seseorang tersebut terindikasi sedang diserang/ diganggu oleh jin yang merasuk ke dalam tubuhnya. Terapi ruqyah ini pada dasarnya dibolehkan selama tidak mengandung unsur kesyirikan, dan tidak boleh melakukan ruqyah yang bercampur dengan kesyirikan.

Kriteria dan Cara Ruqyah Yang Diperbolehkan

Bagaimana syarat dan tatacara ruqyah yang sesuai sunnah? Silakan lihat di beberapa link berikut:

Audio MP3 Bacaan Ruqyah

Untuk Anda yang membutuhkan referensi ayat yang biasa dijadikan bacaan ruqyah lainnya, bisa juga mencoba download dan hafalkan dan bacakan beberapa ayat yang biasa dibaca para peruqyah, di antaranya sebagai berikut:
MP3 Ruqyah oleh Syaikh Farres Abbad


Sumber: https://islamdownload.net/124378-download-ayat-ruqyah-mp3.html

Download Ayat Ruqyah MP3

Ruqyah Syar’iyyah (bukan ruqyah bid’iyyah) adalah salah satu terapi gangguan jin yang bisa dilakukan pada seseorang, jika seseorang tersebut terindikasi sedang diserang/ diganggu oleh jin yang merasuk ke dalam tubuhnya. Terapi ruqyah ini pada dasarnya dibolehkan selama tidak mengandung unsur kesyirikan, dan tidak boleh melakukan ruqyah yang bercampur dengan kesyirikan.

Kriteria dan Cara Ruqyah Yang Diperbolehkan

Bagaimana syarat dan tatacara ruqyah yang sesuai sunnah? Silakan lihat di beberapa link berikut:

Audio MP3 Bacaan Ruqyah

Untuk Anda yang membutuhkan referensi ayat yang biasa dijadikan bacaan ruqyah lainnya, bisa juga mencoba download dan hafalkan dan bacakan beberapa ayat yang biasa dibaca para peruqyah, di antaranya sebagai berikut:
MP3 Ruqyah oleh Syaikh Farres Abbad


Sumber: https://islamdownload.net/124378-download-ayat-ruqyah-mp3.html

Download Ayat Ruqyah MP3

Ruqyah Syar’iyyah (bukan ruqyah bid’iyyah) adalah salah satu terapi gangguan jin yang bisa dilakukan pada seseorang, jika seseorang tersebut terindikasi sedang diserang/ diganggu oleh jin yang merasuk ke dalam tubuhnya. Terapi ruqyah ini pada dasarnya dibolehkan selama tidak mengandung unsur kesyirikan, dan tidak boleh melakukan ruqyah yang bercampur dengan kesyirikan.

Kriteria dan Cara Ruqyah Yang Diperbolehkan

Bagaimana syarat dan tatacara ruqyah yang sesuai sunnah? Silakan lihat di beberapa link berikut:

Audio MP3 Bacaan Ruqyah

Untuk Anda yang membutuhkan referensi ayat yang biasa dijadikan bacaan ruqyah lainnya, bisa juga mencoba download dan hafalkan dan bacakan beberapa ayat yang biasa dibaca para peruqyah, di antaranya sebagai berikut:
MP3 Ruqyah oleh Syaikh Farres Abbad


Sumber: https://islamdownload.net/124378-download-ayat-ruqyah-mp3.html

Senin, 11 Juni 2018

KUMPULAN MOTIVASI , TAUSIAH , TARBIYAH , NASEHAT & RENUNGAN KEHIDUPAN

SYAIR IMAM SYAFI'I

Imam Syafi'i semoga Alloh merahmatinya, pernah menulis sebuah syair indah yg sangat dalam :

"Ya Allah.. Jika Kau ampunkan aku, sesungguhnya Engkau telah ampunkan seorang pendurhaka..
Ya Allah.. Jika Kau tak ampunkan aku, sesungguhnya Engkau mempunyai hamba yang tidak akan putus asa dari Rahmat Mu "

Allohu:

 

Kisah inspirasi: Pemancing Kecil


Pada tepian sebuah sungai, tampak seorang anak kecil sedang bersenang-senang. Ia bermain air yang bening di sana. Sesekali tangannya dicelupkan ke dalam sungai yang sejuk. Si anak terlihat sangat menikmati permainannya.

Selain asyik bermain, si anak juga sering memerhatikan seorang paman tua yang hampir setiap hari datang ke sungai untuk memancing. Setiap kali bermain di sungai, setiap kali pula ia selalu melihat sang paman asyik mengulurkan pancingnya. Kadang, tangkapannya hanya sedikit. Tetapi, tidak jarang juga ikan yang didapat banyak jumlahnya.

Suatu sore, saat sang paman bersiap-siap hendak pulang dengan ikan hasil tangkapan yang hampir memenuhi keranjangnya, si anak mencoba mendekat. Ia menyapa sang paman sambil tersenyum senang. Melihat si anak mendekatinya, sang paman menyapa duluan. "Hai Nak, kamu mau ikan? Pilih saja sesukamu dan ambillah beberapa ekor. Bawa pulang dan minta ibumu untuk memasaknya sebagai lauk makan malam nanti," kata si paman ramah.

"Tidak, terima kasih Paman," jawab si anak.

"Lho, kalau diperhatikan, kamu hampir setiap hari bermain di sini sambil melihat paman memancing. Sekarang ada ikan yang ditawarkan kepadamu, kenapa ditolak?"

"Saya senang memerhatikan Paman memancing, karena saya ingin bisa memancing seperti Paman. Apakah Paman mau mengajari saya bagaimana caranya memancing?" tanya si anak penuh harap.

"Wah wah wah. Ternyata kamu anak yang pintar. Dengan belajar memancing engkau bisa mendapatkan ikan sebanyak yang kamu mau di sungai ini. Baiklah. Karena kamu tidak mau ikannya,paman beri kamu alat pancing ini. Besok kita mulai pelajaran memancingnya, ya?"

Keesokan harinya, si bocah dengan bersemangat kembali ke tepi sungai untuk belajar memancing bersama sang paman. Mereka memasang umpan, melempar tali kail ke sungai, menunggu dengan sabar, dan hup... kail pun tenggelam ke sungai dengan umpan yang menarik ikan-ikan untuk memakannya. Sesaat, umpan terlihat bergoyang-goyang didekati kerumunan ikan. Saat itulah, ketika ada ikan yang memakan umpan, sang paman dan anak tadi segera bergegas menarik tongkat kail dengan ikan hasil tangkapan berada diujungnya.



Begitu seterusnya. Setiap kali berhasil menarik ikan, mereka kemudian melemparkan kembali kail yang telah diberi umpan. Memasangnya kembali, melemparkan ke sungai, menunggu dimakan ikan, melepaskan mata kail dari mulut ikan, hingga sore hari tiba.

Ketika menjelang pulang, si anak yang menikmati hari memancingnya bersama sang paman bertanya, "Paman, belajar memancing ikan hanya begini saja atau masih ada jurus yang lain?"

Mendengar pertanyaan tersebut, sang paman tersenyum bijak. "Benar, kegiatan memancing ya hanya begini saja. Yang perlu kamu latih adalah kesabaran dan ketekunan menjalaninya. Kemudian fokus pada tujuan dan konsentrasilah pada apa yang sedang kamu kerjakan. Belajar memancing sama dengan belajar di kehidupan ini, setiap hari mengulang hal yang sama. Tetapi tentunya yang diulang harus hal-hal yang baik. Sabar, tekun, fokus pada tujuan dan konsentrasi pada apa yang sedang kamu kerjakan, maka apa yang menjadi tujuanmu bisa tercapai."

Pembaca yang budiman,

Sama seperti dalam kehidupan ini, sebenarnya untuk meraih kesuksesan kita tidak membutuhkan teori-teori yang rumit. Semua sederhana saja. Sepanjang kita tahu apa yang kita mau, dan kemudian mampu memaksimalkan potensi yang kita miliki sebagai modal, terutama dengan menggali kelebihan dan mengasah bakat kita, maka kita akan bisa mencapai apa yang kita impikan dan cita-citakan. Apalagi, jika semua hal tersebut kita kerjakan dengan senang hati dan penuh kesungguhan.

Dengan mampu mematangkan kelebihan-kelebihan kita secara konsisten, maka sebenarnya kita sedang memupuk diri kita untuk menjadi ahli di bidang yang kita tekuni. Sehingga, dengan profesionalisme yang kita miliki, apa yang kita perjuangkan pasti akan membuahkan hasil yang paling memuaskan.

Salam sukses, luar biasa!!

(sumber andrie Wongso)

Selasa, 15 Mei 2018

MANFAAT & KEGUNAAN PAKAN EXTRA FOODING EF MURAI BATU

1. CACING TANAH
Cacing tanah umumnya digunakan setelah masa sehabis lomba(pasca lomba) sbg peredam birahi dari penggunaan settingan lomba yang terlalu banyak(tinggi). Pemberianya bs diberikan sehabis mandi sore atau malam.setelah dilombakan. Namun tdk menampik jg ada yang memberikan cacing tanah sebelum masa lomba(pra lomba)
Penggunaan cacing tanah pada masa pra lomba berfungsi sama sbg peredam birahi dr penggunaan settingan lomba yg terlalu banyak.Pada penggunaan setringan lomba yang terlalu banyak pada masa pra lomba biasanya mengakibatkan MB menjadi galak dan hal ini harusnya dapat diamati dengan mudah di H min 1 atau pada hari H Lomba di pagi hari
2. JANGKRIK
Jangkrik diyakini sebagai sumber tenaga/power untuk menghasilkan daya/energi sehingga MB yang terlihat aktif sambil memainkan ekor(ngeplay) pada satu tenggaran atau tangkringan berada pada takaran penggunaan jangkrik yang pas.
3. KROTO
Penggunaan pemberian kroto yang berlangsung dalam kurun waktu tertentu secara kontinyu diyakini dapat menjadikan.burung rajin berbunyi/bernyanyi(gacor)
4. ULET HONGKONG (UH)
UH diyakini oleh Pelomba MB sebagai media yang baik untuk meningkatkan kualitas bongkaran/isian dr Burung kicau agar dapat mengeluarkan lagu indahnya dalam ajang lomba.Ulat Hongkong dapat dujadikan jg sebagai media yang pas ketika cuaca amat tidak menentu semisal hujan yang terus menerus efeknya konon dapat memberikan kehangatan.
5. ULET JERMAN
Ulat jerman, sama halnya EF yang lain sbg elternatif pakan tambahan.Penggunaan.Ulat jerman.untuk settingan lomba sama sekali belum pernah denger
6. ULET KANDANG (UK)
Ulat Kandang konon.kandunganya sama atau hampir mirip dengan kroto(entah sudah diuji secara ilmiah sdh atau belumnya saya kurang paham) Di blok tengah dan blok timur seringkali.digunakan.sbg settingan lomba dan harian,sementara penggunaan ulat kandang di blok barat jarang sekali digunakan orang,mungkin karena kelangkaan dan amat susah dicari
7. ULET BAMBU (CILUNG)
Ulat bambu/cilung jika hanya dikonsumsi harian dalam kurun waktu tertentu,ia hanya akan menjadi makanan tambahan.Ulat bambu/cilung jika dikonsumsi sbg EF untuk lomba akan menjadikan MB nancep/nagen tanpa mengeluarkan gaya meski sesekali mengeluarkan lagu isian tembakan pada akhirnya lebih sering bersuara ngerol sambil sesekali nembak konon penggunaan Ulat bambu dapat jg meredam birahi bagi MB yang settingan lombanya terlalu banyak EF sehingga kegalakan.Biasanya pemberianya beberapa jam menjelang lomba
8. KELABANG
Kelabang,penggunaan kelabang banyak digunakan untuk konsumsi lomba dan jarang sekali saya mendengar penggunaan kelabang yang digunakan untuk konsumsi harian.penggunaan kelabang dimaksudkan agar MBnya bermain lebih agresif dan aktif hal ini diakibatkan karena dalam.tubuh.kelabang mengandung senyawa racun/bisa yang dapat menimbulkan MB inerjanya dilapangan lomba bersifat aktif dan agresif seolah olah kesetanan.Penggunaan kelabang sbg settingan lomba termasuk katagori doping.Sebagaimana efek penggunaan doping memang akan bagus pada awalnya saja kesana kesananya biasanya MB akan menjadi rusak karena sering menggunakan kelabang sehingga sptnya menimbulkan efek kecanduan bila tdk diberi.
9. MINYAK IKAN
Pada awalnya penggunaan minyak ikan hanya ditujukan dan bertujuan sbg penambah nafsu makan pada burung,terutama burung burung yang tangkapan hutan,agar segera lekas ngevoor,namun pada fase selanjutnya minyak ikan digunakan jg pada burung yang sedang masuk pada fase mabung dan ndorong ekor dengan tujuan agar tampilan bulu bulunya akan nampak.indah sehat dan mengkilat.
Penggunaan minyak ikan ada yang disuntikan ke jangkrik,ada jg.yg langsung dicampur ke kroto dgn jalan minyak ikanya digunting terlebih dahulu dan lain.lain
*Sumber ( Iskandar Joy )

BUDIDAYA MURAI BATU
081230135094

Selasa, 20 Juni 2017

TRIK MEMACU PRODUKTIFITAS BURUNG MURAI BATU



Pipa air letter U agar kandang sejuk dan segar

Sebagian besar hewan ternak memiliki produktivitas lebih tinggi ketika ia dipelihara di daerah sejuk. Itu sebabnya, mengapa ayam potong, ayam petelur, puyuh, atau sapi perah lebih sering dipelihara di daerah sejuk.  Burung-burung pun lebih produktif kalau diternak di daerah sejuk daripada daerah berhawa panas. Bukan berarti breeding burung di daerah panas nggak bisa lho. Penggunaan pipa air letter U bisa membantu mengatasi suasana kandang yang terlalu panas.
Beberapa penangkar, terutama murai batu, kacer, maupun anis kembang, menggunakan cara paling sederhana untuk menciptakan kesejukan di dalam kandang, terutama breeder yang tinggal di daerah panas seperti Jakarta, Semarang, Surabaya, dan sebagainya. Mereka umumnya hanya menyemprot air ke lantai kandang.
Cara ini memang benar-benar sederhana, mudah, serta murah. Tetapi, terkadang, tidak semua induk burung yang ada di dalam kandang nyaman dengan perlakuan seperti ini. Apalagi kalau induk betina sedang mengerami telur, mereka pasti terusik jika terlalu sering didatangi orang, termasuk perawat atau majikannya sendiri.
Sepanjang pasangan induk tak terganggu, dalam arti mereka tetap mudah berjodoh, sudah bertelur, bahkan sudah berkali-kali menetaskan telurnya menjadi anakan, cara tersebut boleh saja diteruskan.
Tetapi jika Anda menjumpai induk betina sering meninggalkan sarang ketika ia mestinya mengerami telur-telurnya, sehingga sering terjadi kasus telur gagal menetas, sangat dimungkinkan burung tidak nyaman di kandang, termasuk akibat Anda terlalu sering menyirami lantai kandang.
Nah, dalam kondisi inilah, diperlukan modifikasi ringan dalam mendesain bagian dalam kandang agar suasana selalu sejuk dan segar. Anda bisa membuat konstruksi sederhana dari pipa paralon diameter 1,5 – 2 cm, dan dirangkai sehingga berbentuk letter U.
Pipa air letter U
Pipa air letter U bisa membuat kandang sejuk dan nyaman. (Foto: Agrobur)
—-
Dalam hal ini pipa ditempel pada dinding kiri-kanan dan dinding belakang. Biasanya ketiga dinding ini terbuat dari batu bata / batako, baik diplester semen maupun dibiarkan apa adanya (sebaiknya tidak perlu diplester). Adapun dinding depan umumnya hanya berupa kawat ram, dan inilah satu-satunya bagian dinding yang tak perlu dilewati pipa paralon.
Selanjutnya, pipa-pipa tersebut diberi lubang kecil, masing-masing berjarak 15 – 20 cm. Pipa U harus disambungkan dengan sumber air dan dilengkapi dengan keran untuk membuka / menutup saluran air.
Apabila keran dibuka, sehingga air dari sumbernya mengalir ke pipa U dalam kandang, maka air akan mengucur ke bawah melalui lubang-lubang yang sudah dibuat tadi. Suara air, juga guyuran air akan membuat suasana di dalam kandang menjadi sejuk.
Anda bisa membuat jadwal kapan harus membuka keran. Biasanya, suasana dalam kandang menjadi panas selepas pukul 11.00 hingga pukul 15.00. Tentu tidak selama itu keran dalam kondisi terbuka. Misalnya, keran dibuka mulai pukul 11.00, dan cukup selama 5 – 10 menit. Kemudian bisa diulangi setiap 30 menit atau 1 jam sekali, tergantung cuaca di daerah masing-masing.
Selain membuat suasana di dalam kandang menjadi sejuk dan segar, konstruksi sederhana ini efektif pula dalam mengurangi potensi debu yang masuk ke kandang. Beberapa burung seperti murai batu, kacer, maupun anis kembang, biasanya sering mandi di bawah guyuran air yang keluar dari lubang-lubang kecil pada pipa letter U ini.
Sudah banyak breeder yang menerapkan penggunaan pipa U ini, antara lain Datang Utomo, pemilik Gajah Bird Farm di Kelurahan Belahan Randu Bangu, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.
Kandang penangkaran sejuk
Datang Utomo di depan kandang penangkarannya yang asri. (Foto: Agrobur)
—-
Konstruksi atap terbuka
Penerapan pipa U makin sempurna dalam menciptakan kesejukan dan kesegaran kandang, jika Anda menerapkan pula konstruksi atap terbuka. Dalam beberapa panduan pembuatan kandang breeding, Om Kicau juga selalu menganjurkan penggunakaan konstruksi atap terbuka.
Yang dimaksud dengan atap terbuka bukan berarti kandang tanpa atap sama sekali. Atap tetap ada. Kalau tidak ada atap, burung pasti kabur, he… he… Dalam hal ini, atap terbuat dari kawat kassa atau kawat strimin (halus).
Bagaimana burung bisa berteduh dari terik matahari dan guyuran hujan? Bagian atas kawat kassa / strimin diberi beberapa lembaran asbes, yang jaraknya diatur masing-masing 50 cm. Bagian di mana kotak sarang dan wadah makan berada harus selalu terlindung asbes.
kontruksi atap terbuka
Konstruksi atap terbuka, diselingi asbes. (Foto: Agrobur)
—-
Dengan konstruksi atap terbuka, yang diselingi pemasangan asbes, sirkulasi udara di dalam kandang akan berjalan lebih sempurna. Udara segar masuk dari luar ke dalam kandang. Sebaliknya, udara di dalam kandang yang kotor dan pasti mengandung ammonia mudah keluar kandang.
Semoga bermanfaat.

Cuaca panas, batasi penjemuran burung atau ubah manajemen kandang penangkaran
Om Kicaupada05/10/2011 pukul 08:43/Comments closed
Air mancur di dekat kandang penangkaran burung
Air mancur bagus disediakan di dekat kandang penangkaran burung atau di dekat burung kita gantang
Akhir-akhir ini banyak burung mabung sebelum waktunya, macet bunyi, telur di penangkaran gagal menetas, atau burung buang telor, enggan kawin, dan beberapa problem lainnya muncul bersamaan dengan peningkatan suhu udara yang relatif tinggi. Apa tindakan kita? Ubahlah manajemen perawatan burung. Ada hal tertentu yang bisa diubah secara ektrem tetapi ada yang perlu diubah secara bertahap.
Menyimak laporan Agrobis Burung edisi Minggu II Oktober 2011, beberapa penangkar burung menyiasati kondisi alam itu dengan berbagai cara. Sebelum saya sampaikan mengenai cara apa saja yang mereka lakukan, maka untuk Anda yang tidak menangkarkan burung, tetap perlu melakukan penyesuaian perawatan untuk kondisi udara panas saat ini.
Batasi penjemuran burung di musim panas
Batasi penjemuran burung di musim panas
Penghobi burung rumahan, perlu membatasi lagi penjemuran agar burung tidak terlalu kepanasan yang sering membuat burung menganga dan sangat rentan terkena infeksi saluran pernafasan atas. Jika burung berada di luar rumah dalam waktu lama, pastikan berada di bawah kerindangan pohon atau atap yang tidak meneruskan panas. Jangan digantang di bawah atap seng misalnya.
Anda juga perlu mengurangi pakan yang menjadikan suhu tubuh burung meningkat, misalnya pakan yang banyak mengandung lemak. Untuk bijian misalnya, kurangi canary seed atau niger seed, serta perbanyak sayuran. Pastikan juga air selalu tersedia penuh di wadahnya dan untuk pemakan buah, akan lebih baik jika disediakan buah-buahan yang banyak mengandung air.
Kandang penangkaran dengan lantai tanah lebih membikin burung nyaman
Kandang penangkaran dengan lantai tanah lebih membikin burung nyaman
Sementara untuk para penangkar, perhatikan kondisi ruangan atau kandang penangkaran. Beberapa hal bisa Anda lakukan agar burung tidak terlalu kepanasan adalah memasang blower ataupun memasang kipas angin. Hanya saja, untuk pemasangan kipas angin sebaiknya tidak langsung menuju ke arah posisi burung biasa bertengger. Kipas angin hanya digunakan untuk membantu kelancaran sirkulasi udara.
Hal lain yang bisa Anda lakukan adalah memberi atau menambah pepohonan di dalam kandang penangkaran. Jika memungkinkan buat air mancur di sekitar kandang atau di dalam kandang, buat kolam air atau minimal sediakan wadah air yang besar, dan selalu penuh isinya. Serta tidak lupa menyemprot lantai dengan air ketika siang hari udara sangat menyengat. Untuk hal ini, Anda bisa membuat “hujan buatan” di dalam kandang, misalnya dengan adanya blower air yang bisa menyemprot dinding kandang.
Desain kandang
Berkaitan dengan hal itu, ada baiknya ketika Anda memulai penangkaran, memperhatikan desain kandang untuk penangkaran di negara tropis seperti Indonesia ini. Lantai kandang misalnya, buat dari tanah dan bukan lantai semen. Untuk sirkulasi udara, buat lubang angin yang relatif besar, tetapi bisa ditutup dengan mudah di malam hari ketika suhu dingin atau angin menerpa kencang.
Pohon pisang bagus ditanam di kandang penangkaran burung
Pohon pisang bagus ditanam di kandang penangkaran burung
Keberhasilan hobi burung dan juga penangkaran burung tidak hanya ditentukan oleh asupan pakan yang bergisi, tetapi juga kondisi lingkungan yang kondusif, baik lingkungan psikis maupun fisik.
Hujan buatan bisa disempotkan ke tembok atau dinding kandang penangkaran burung
Hujan buatan bisa disempotkan ke tembok atau dinding kandang penangkaran burungSaluran air untuk penyemprotan penting dipikirkan ketika membuat kandang penangkaran burung
Salam hangat (bukan panas hehehe), salam dari Om Kicau.


FB : sugi agro
         sugi agroz
WA : 081230135094

Minggu, 25 Desember 2016

OBAT - OBATAN UNTUK MURAI BATU

Field Report Edition.. / edisi berbagi..
*ceritanya setia ke yg lama #
walaupun obat2an baru banyak , semua pabrikan ngeluarkan merk, jenis nya buanyak sekali, harga bervariasi, khasiat beraneka warna.. tetap kita suka, karena semakin banyak pilihan , tp ternyata pilihan utama tetap kembali produk2 lama.. terrafit, vitaplex drops, ostelin dsj..
burung nyekukruk, lesu, gak nafsu makan lewaatt... Jal cobaen, vitaplex drop cuma @ 5rb thok! beli 3 sekalian...
Diluar itu paling obat2an ya Testovit/ Testomin/ Testobird untuk burung Jantan.
Ataupun Estovit/ Estomin/ Estobird untuk burung betina

Dan jangan lupa, bahwa yg alami / herbal jangan dipandang sebelah mata.
Karena selama mempraktekkan sudah terbukti proven, handal, gak ada masalah, gak ada efek samping/ ketergantungan ataupun yang lain.
Ini Daftar Obat2an herbal yg tidak bisa diremehkan :
1. Kunyit / Kunir, numero uno for antibiotik herb
2. Kencur
3. Jahe
4. Daun Sirih
5. Daun Kates
6. Lengkuas
7. Taoge / tokolan/ ganteng

Untuk mempercepat Mabung / mbodol Murai Batu :
8. Daun pandan
9. Kulit jeruk
10.Daun sirsak

 

CARA ME MASTERI MB UNTUK LOMBA

memaster isian burung kicauan

Cara Pemasteran yang Efektif untuk Burung Murai Batu


  Pemasteran adalah membuat seekor burung dapat menirukan suara2 yang didengarkannya. Seekor burung berkicau dengan kualitas yang bagus akan mampu menirukan lagu2 burung lainnya dengan irama dan ritme yang jelas dan tegas.
Bagaimana dapat membentuk kualitas peniruan/pemasteran yang baik?ada beberapa hal yang perlu di perhatikan sebelumnya yaitu :
1. tempat pemasteran
2. waktu pemasteran
3.jenis lagu burung yang ingin dimasukkan sebagai lagu masteran
4.usia burung dan kondisi burung
5.Alat atau jenis burung yang dijadikan sebagai master
Mari kita kupas satu persatu yuks..
Tempat pemasteran. Beberapa teman tidak terlalu memperdulikan dimana tempat yang baik untuk pemasteran,kebanyakan hanya berfikir bahwa memaster bisa dilakukan dimana saja dengan situasi yang bagaimanapun,namun perlu kita ketahui bahwa pemasteran yang baik memerlukan tempat yang tenang dan jauh dari suara2 lain yang dapat menggangu proses peniruan dari seekor burung terhadap masternya,dengan kata lain,seekor burung yang sedang di master perlu memiliki tempat yang nyaman dengan kondisi yang nyaman pula untuk mendengarkan dan menirukan suara2 yang di dengarkan secara fokus dan kontinue. tempat atau ruangan yang tidak terlalu pengap dan panas serta terisolasi dari suara2 lain yang dapat menggangu proses pemasteran akan membuat seekor burung dapat lebih cepat menerima dan mempelajari lagu2 yang di dengarkannya.
Waktu pemasteran. Banyak yang mengasumsikan bahwa proses pemasteran sebaiknya dilakukan pada waktu hanya malam hari saja ketika burung sedang dalam kondisi beristirahat,namun perlu diketahui,bahwa waktu yang paling tepat untuk memaster justru adalah pagi2 sekali ketika si burung mulai bangun.suara2 yang didengarnya ketika pagi hari akan sangat cepat di adopsi oleh seekor burung berkicau,yang dimaksud dengan pagi2 sekali adalah dimulai pukul 4 pagi sampai dengan pukul 6 pagi,cara yang paling efektif apabila menggunakan alat semacam MP3 atau alat elektronik lainnya adalah menyetelnya pada waktu2 tersebut secara otomatis.selain waktu tersebut,siang hari ketika si burung beristirahat adalah juga merupakan waktu yang tepat untuk memaster,untuk malam hari,sebaiknya waktu pemasteran tidak dilakukan sepanjang malam,cukup dimulai dari jam 6 malam sampai dengan pukul 8 malam,selanjutnya biarkan si burung beristirahat dan mendengarkan suara masterannya di waktu pagi harinya.
Jenis lagu master. Jangan terlalu berharap bahwa seekor burung dapat menerima dan menirukan lagu2 yang didengarkannya secara sekaligus dengan berbagai jenis lagu,perlu kita ketahui bahwa proses peniruan tersebut juga memerlukan intensitas dan penekanan tertentu untuk masing2 jenis lagu,ada lagu2 yang beritme sulit dan ada pula lagu2 yang mudah untuk ditirukan oleh seekor burung berkicau,yang perlu kita lakukan adalah memilih lagu mana yang akan kita master,pemilihan tersebut dapat disesuaikan dengan lagu yang sudah ada sebelumnya di kicauan burung yang akan kita master atau dengan lagu2 yang menurut kita akan bagus apabila dapat di tirukan oleh seekor burung. untuk itu,dalam hal memaster menggunakan MP3 jangan membuat banyak lagu sekaligus untuk si burung,cukup 1 atau 2 jenis lagu yang menurut kita sudah ada sebelumnya di burung tadi agar dapat dilagukan lebih panjang,lebih jelas dan lebih sering dikeluarkan. nanti,setelah lagu2 tersebut sudah dapat ditirukan dengan jelas dan tegas,tambahkan dengan lagu2 lainnya,tapi jangan menghilangkan lagu2 yang sudah bisa dia tirukan,dengan kata lain,mulailah dengan 1-2 lagu,kemudian ditambahkan dengan 1-2 lagu lainnya setelah si burung dapat menirukannya dengan jelas dan tegas.demikian seterusnya,jangan pula berharap dengan master dengan banyak jenis lagu,karena itu ,malah membuat si burung menirukan suara2 tersebut hanya pendek2 saja,ibarat kaset,kalau terlalu banyak isinya maka suara2 nya pun akan pendek2 terdengar,akan lebih baik apabila lagu burung tadi secukupnya saja,tapi begitu dikeluarkan akan menjadi suara-suara andalan yang mampu membuat si burung menjadi jawara atas lawannya di kontes.
Usia Burung dan kondisi burung. memaster burung akan sangat baik apabila dimulai dari usia yang masih muda belia,sebagaimana dalam master kenari,misalnya,maka sebaiknya dimulai dari umur yang sangat belia (2 minggu) ketika si burung malah belum ngeriwik sama sekali,akan tetapi untuk burung2 yang sudah dewasa apalagi tangkapan dari alam yang sudah memiliki suara2 kicauan yang sudah mampu di lagukannya,maka kita perlu perhatikan lagu2 apa yang sudah mampu dilagukan dan lagu2 apa yang bagus menjadi tonjolan atau andalan dan lagu2 apa yang jelek teredengar,kondisi yang paling tepat dan cepat untuk burung2 dewasa dalam menirukan suara masterannya adalah ketika burung dalam keadaan nyulam/mabung/moulting,hal ini karena si burung mengalami siklus peningkatan metabolisme untuk menumbuhkan bulu baru dan lebih banyak berdiam diri (tidak terlalu aktif),sehingga akan lebih mudah menerima dan menirukan suara 2 yang didengarkannya,dengan melihat penempatan pemasteran dan waktu pemasteran seperti diatas,maka akan dapat dipastikan bahwa selesai siklus moultingnya,si burung akan dapat membawakan lagu2 yang di dengarkannya selama masa moulting tersebut.
Alat atau burung yang dijadikan sebagai master. kita dapat menggunakan alat elektronik seperti Mp3 atau pun dengan burung2 hidup lainnya,MP 3 mempunyai kelebihan seperti,tidak repot untuk merawat burung asli dan mudah untuk mengganti2 jenis suara yang akan di jadikan sebagai master,namun alat elektronik seperti MP3 memerlukan speaker yang bagus akan suara yang dihasilkannya bisa sama persis dengan lagu dari burung aslinya,kebanyakan pemain murai batu misalnya,lebih percaya bahwa kualitas yang dihasilkan dari pemasteran dengan alat elektronik tidak akan sebagus apabila dimaster dengan burung aslinya,namun tentunya itu kembali kepada kemampuan dan ketersediaan faktor2 di temapt pemilik burung. Yang perlu diperhatikan adalah apabila ingin memaster dengan burung asli,tidak perlu memelihara banyak jenis burung,cukup membeli burung2 master yang telah memilki banyak lagu dapat dibawakan,kolibri,lovebird isian,kenari isian atau gelatik isian bahkan pleci isian yang punya lagu2 bagus akan sangat baik dijadikan sebagai burung master,jadi carilah burung master yang memiliki banyak lagu,sehingga anda tidak perlu memelihara banyak jenis burung yang tentunya akan merepotkan dalam hal pemeliharaannya.
Demikian sedikit dari pengalaman dan wawasan yang dapat saya tuliskan dalam dokumen cara pemasteran ini,semoga dapat bermanfaat untuk teman2 semua.

 

Cermati 4 faktor sebelum memaster burung kicauan

Memaster burung kicauan jelas bukan pekerjaan instan. Butuh proses dan waktu agar burung dapat meniru suara yang rutin diperdengarkannya. Tak hanya itu saja, pemilik dan / atau perawat juga harus mencermati empat faktor sebelum memaster burung kicauan, yaitu waktu yang tepat, kondisi burung, kondisi lingkungan sekitar, dan karakter suara burung yang mau dimaster. Ikuti uraian selengkapnya berikut ini.
Beberapa tahun lalu, untuk memaster seekor burung kicauan, kita mesti membeli beberapa ekor burung master yang berbeda-beda jenisnya. Misalnya, untuk memaster murai batu, harus membeli cililin, tengkek, pancawarna, cucak jenggot, kapas tembak, hingga parkit, dan kenari. Bahkan, sampai sekarang masih banyak kicaumania yang menggunakan teknik pemasteran seperti itu.
Tren pemasteran burung kicauan belakangan makin bergeser, di mana sebagian kicaumania lebih mengandalkan pada audio mp3. Tren ini tidak hanya berlaku di Indonesia, tetapi juga di negara-negara Asia lainnya, Amerika Selatan, serta sebagian Eropa dan Australia.
Selain dipandang lebih praktis, sebagian audio mp3 juga dapat diperoleh secara gratis (termasuk yang disediakan omkicau.com). Disebut lebih praktis, karena kita cukup memutarkan audio suara burung ini melalui perangkat handphone, smartphone, tablet dan sebagainya.
Baik cara konvensional (menggunakan burung master) maupun cara terbaru (melalui audio mp3) punya tujuan yang sama, yaitu agar memiliki variasi suara isian yang lebih banyak. Siapa tahu, suatu hari nanti, harga seekor burung juga ditentukan dari berapa jenis variasi suara yang bisa dilagukannya.
Seperti disinggung pada awal tulisan, ada empat faktor yang perlu dicermati sebelum memaster burung kicauan. Berikut uraiannya satu persatu.
1. Cermati waktu aktif dan istirahat burung
Hal ini kerap menjadi permasalahan dalam memaster burung. Banyak kicaumania yang mengalami kegagalan atau proses pemasterannya terlalu lama, karena pemasteran dilakukan ketika burung sedang aktif-aktifnya.
Burung yang sedang aktif tentu tidak fokus mendengar suara masterannya. Bahkan burung cenderung membalas atau menyahut suara masteran yang diputar dengan suara kicauan khasnya. Kalau sudah begitu, boro-boro suara masteran bisa masuk, mendengar saja mereka emoh.
Burung biasanya menjadi sangat aktif pada waktu-waktu tertentu, misalnya pagi hari, dalam kondisi birahi, atau siap kawin. Dalam kondisi tersebut, sebaiknya jangan dilakukan pemasteran dulu, karena burung tak akan fokus terhadap suara masterannya.
Dalam hal ini, pemilik / perawat harus bisa memperhatikan kapan kondisi burungnya sedang beristirahat atau bersantai di atas tenggeran. Nah, waktu-waktu seperti itulah yang tepat dimanfaatkan untuk memaster burung kicauan.
Memperhatikan kapan burung sedang beristirahat atau bersantai bisa dilakukan dengan cara memantau mereka secara “anytime & anywhere“, alias bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja. Sekiranya sudah terpantau bahwa pada waktu-waktu tertentu burung dalam kondisi beristirahat, ya waktu itulah yang digunakan untuk memaster.
Sekadar panduan, meski pada beberapa individu burung bisa berbeda, burung akan lebih banyak beristirahat pada pukul 09.00 – 12.00,  pukul 13.00 – 14.30, dan pukul 17.30 – 18.00.
Silakan cermati lagi kebiasaan istirahat burung Anda. Jika benar, maka waktu-waktu tersebut bisa dimanfaatkan untuk memaster burung. Jika ada yang meleset sedikit, entah sebelum atau sesudah jam-jam tersebut, Anda juga harus menyesuaikannya.Pemasteran lebih efektif jika dilakukan sesuai waktu istirhat burung.
2. Cermati kondisi burung
Burung yang sedang dalam kondisi kurang fit, baik karena kondisi kesehatan, atau kelaparan, juga tidak akan bisa fokus atau berkonsentrasi penuh mendengar suara masteran. Meski burung sedang tidak aktif, atau beristirahat, kondisi kurang fit akan membuat program pemasteran susah terekam dalam memori burung.
Hal ini tentu berbeda dari burung yang sedang mengalami masa mabung atau berganti bulu. Pada saat mabung, burung lebih banyak diam, kondisinya ngedrop, namun bukan karena gangguan kesehatan melainkan menjalani proses alamiahnya.
Pada saat sedang mabung, burung cenderung ingin beristirahat total dari segala aktivitas hariannya. Energinya akan disimpan dan digunakan hanya untuk merontokkan atau menumbuhkan bulu-bulunya. Pada saat mabung, burung justru bagus untuk menjalani pemasteran.
Pemasteran pada masa mabung juga bisa membantu dalam menghilangkan isian suara mati atau suara setan, dan ingin mereset kembali suara isian yang dimiliki burung Anda. Bagi burung yang isiannya sudah bagus, pemasteran selama mabung cukup dengan memperdengarkan suara masteran lama, atau bisa juga menambah 1-2 variasi lain.
Namun pada burung yang mengalami gangguan kesehatan, diamnya adalah diam sakit. Biasanya ditandai dengan bulu-bulu yang mengembang. Burung juga dalam kondisi ngedrop, dan tidak mungkin bisa diberikan pemasteran. Untuk itu, daripada memaster burung sakit yang hasilnya sia-sia, sebaiknya sembuhkan dulu penyakitnya.
3. Cermati kondisi lingkungan
Manusia lebih senang mendengar alunan musik favoritnya dalam suasana tenang, santai, tanpa gangguan. Begitu pula burung kicauan. Burung akan lebih fokus mendengar suara masterannya jika lingkungan di sekitarnya tidak ramai atau tidak berisik.
Dalam suasana tenang, suara burung master atau audio mp3 yang didengarnya akan terdengar lebih tajam, lebih jelas, dan mudah dicerna untuk direkam dalam memorinya.
Jika Anda berada di lingkungan yang saban hari berisik, misalnya dekat pos ronda yang kerap digunakan kawula muda untuk bernyanyi-nyanyi sambil gitaran, atau lokasi rumah di pinggir jalan raya yang penuh suara klakson, dan sejenisnya, maka alternatif yang aman adalah menyediakan ruangan khusus untuk pemasteran burung.
Ruangan tersebut bisa saja memanfaatkan kamar yang tak terpakai, atau ruang kosong lainnya. Dengan begitu, burung akan lebih fokus mendengar suara dari masterannya.
Komo Dika BF Boyolali
Ruang pemasteran kenari Dika Bird Farm Boyolali.
4. Cermati karakter suara burung
Hal ini juga harus menjadi perhatian dalam pemasteran burung. Dengan memahami karakter suara burung yang akan dimaster, kita bisa memberikan suara masteran yang tepat.
Meski burung berkicau umumnya memiliki kemampuan meniru suara burung lain, tetapi level kepintarannya tak selalu sama. Ada burung yang sanggup meniru ratusan bahkan ribuan jenis suara (termasuk suara non-burung), misalnya samyong dan brown thrasher. Burung-burung ini bisa disebut memiliki kemampuan mimikri yang hebat.
Ada juga yang pandai meniru puluhan suara burung lain, misalnya cucak hijau dan cucak ijo mini, tetapi levelnya tetap masih di bawah samyong.
Bahkan dua ekor burung dari spesies yang sama bisa memiliki tipe suara yang berbeda. Kacer, misalnya, ada yang bertipe nembak, ada pula yang ngerol, dan ada yang ngerol-nembak. Perbedaan tipe / karakter suara burung akan mempengaruhi kemampuan burung dalam merekam suara masterannya.
Apabila Anda kebetulan ingin memaster burung, tetapi tidak tahu apakah suara masterannya dapat  diterima atau sesuai dengan karakter suara burung, ada beberapa cara untuk menyiasatinya. Yang termudah adalah merangkai audio mp3 yang digabung dalam satu file.
Om Kicau sudah puluhan kali mengupload audio kompilasi, yang tidak lain merupakan gabungan / kombinasi beberapa suara burung dalam satu file. Salah satu audio kompilasi yang paling banyak diakses dalam dua tahun terakhir ini adalah suara kompilasi untuk masteran kacer, cucak hijau, dan murai batu. Setiap hari, audio ini rata-rata diunduh 1.000 pembaca setia omkicau.com.
Sebagian sobat kicaumania yang bisa mengedit file audio biasanya mengambil beberapa suara kicauan burung tertentu, misalnya 3-4 suara burung berbeda, kemudian digabung jadi satu. Ini juga bisa menjadi audio kompilasi yang memudahkan dalam pemasteran. Mungkin ada 1-2 suara yang tak masuk, karena memang tak bisa diterima dalam memori burung.
Jadi, jangan fokus pada satu jenis suara burung saja. Misalnya burung ciblek dimaster dengan suara murai batu, hanya lantaran pemiliknya ingin memiliki murai batu sehingga melampiaskan pada ciblek miliknya. Lalu apakah ciblek kemudian bisa mengikuti suara murai batu, silakan Anda jawab sendiri, he.. he.. he…
BURUNG SAMYONG DI ALAM BEBAS DAN SAMYONG DI DALAM SANGKAR
Samyong, burung dengan kemampuan mimikri terbaik di Indonesia.
Beberapa spesies burung bahkan tidak punya kemampuan mimikri yang bagus. Burung seperti ini biasanya hanya memiliki suara kicauan berulang-ulang dan monoton. Itulah ciri-ciri dari burung yang tidak bisa dimaster dengan suara burung lainnya. Contohnya adalah burung robin pekin dan berbagai jenis burung poksay.
Burung yang memiliki karakter sama, tetapi tidak memiliki kemampuan mimikri, masih bisa dilatih dengan suara kicauan burung lain, dengan cara menitipkan telurnya. Contohnya emprit yang selama ini dikenal memiliki suara monoton.
Namun, berdasarkan hasil penelitian di mancanegara, emprit bisa memiliki kemampuan berkicau lebih variatif dengan cara dilatih orangtua asuhnya. Dalam hal ini, telur emprit dititipkan pada burung finch lainnya hingga menetas. Selanjutnya, piyikan emprit dirawat induk asuhnya hingga dewasa.
Dengan metode ini, emprit pun bisa memiliki kemampuan berkicau sebagaimana suara kicauan induk asuhnya. Piyikan emprit akan mengembangkan kemampuannya dengan mendengar lagu dari orangtua asuhnya, kemudian akan dilagukan setelah dewasa.
Itulah beberapa faktor yang perlu dicermati sebelum memaster burung kicauan. Untuk menyegarkan kembali ingatan Anda, silakan buka pula beberapa referensi terkait, antara lain :
Semoga bermanfaat.

sumber 
http://Omkicau.com
http://facebook.com/220volt

KOLEKSI DOKUMENTASI ANAKAN MB

Minggu, 13 November 2016

RENUNGAN

Tiga doa yang janganlah kau lupakan dalam sujud 

Syeikh Abdul Aziz Bin Baaz -semoga Allah
merahmatinya- berkata :
*Merupakan 3 doa yang janganlah kau lupakan dalam sujud*
1. Mintalah diwafatkan dalam keadaan *khusnul khotimah*
١ . ﺍﻟﻠﻬﻢ ﺇﻧﻲ ﺃﺳﺄﻟﻚ ﺣﺴﻦ ﺍﻟﺨﺎﺗﻤﺔ
*Allahumma inni as'aluka husnal khotimah*
Artinya : " Ya Allah aku meminta kepada-MU
husnul khotimah "
 2. Mintalah agar kita diberikan kesempatan *Taubat sebelum wafat*
٢ . ﺍﻟﻠﻬﻢ ﺍﺭﺯﻗﻨﻲ ﺗﻮﺑﺘﺎ ﻧﺼﻮﺣﺎ ﻗﺒﻞ ﺍﻟﻤﻮﺕ
*Allahummarzuqni taubatan nasuha qoblal maut*
Artinya: " Ya Allah berilah aku rezeki taubat
nasuha (atau sebenar-benarnya taubat)
sebelum wafat "
 3. Mintalah agar *hati* kita ditetapkan diatas *Agamanya*.
٣. ﺍﻟﻠﻬﻢ ﻳﺎ ﻣﻘﻠﺐ ﺍﻟﻘﻠﻮﺏ ﺛﺒﺖ ﻗﻠﺒﻲ ﻋﻠﻰ ﺩﻳﻨﻚ
*Allahumma yaa muqollibal quluub tsabbit qolbi'ala diinika*
Artinya: " Ya Allah wahai sang pembolak balik
hati, tetapkanlah hatiku pada agama-MU "
Kemudian saya sampaikan,
jika kau sebarkan perkataan ini, dan kau
berniat baik denganya, maka semoga
menjadikan mudah urusan urusanmu di dunia
dan akhirat.
Lakukanlah kebaikan walau sekecil apapun itu,
karena tidaklah kau ketahui amal kebaikan
apakah yang dapat menghantarkanmu ke Surga
Allah.
_______________________________
Syaikh Bin Baz Rahimahullah:
Doa Yang Jangan Kalian Lupakan Ketika Sujud

TITIP DO'A

Tolong selipkan namaku diantara do'a2 panjangmu wahai saudaraku......


UJIAN TERBERAT

Bismillah
Ujian terberat bagi seorang mukmin  dalam perjalanannya menuju Allah adalah ujian keikhlasan.
Keikhlasan itu semangkin terasa berat tatkala seseorang merasa telah banyak berjasa dan berbuat untuk agama Allah, berkorban dan "berdarah-darah" untuk memperjuangkan tegaknya "kalimat Allah"dan hasil kerja kerasnya telah mulai terlihat...
Tiba-tiba ia harus tersingkir atau disingkirkan, di buang dan dilupakan manusia, bahkan dituduh dan dihujat manusia.....
Ketika itulah Syetan memiliki kesempatan besar untuk mempermainkan perasaanya, menguasai dan menyetir semaunya.
Ketika itu pulalah logikanya menjadi tumpul, rasionya "mandul" dan akal sehatpun terbelenggu.
Tatkala perasaan mendominasi,akalpun menjadi mati. Ketika itu syariat tidak lagi berfungsi. Segala gerak gerik,tindak- tanduk dan sepak-terjangnya...murni   bertumpu pada perasaan.
Keikhlasan pun hilang, yang ada adalah dendam kesumat untuk menghabisi orang-orang yang dianggapnya menjadi"sumber masalah".
Ia akan lakukan apapun dan menghalalkan cara apapun untuk mencapai ambisinya. Walaupum terkadang berlindung di balik amalan akhirat dan mengatas namakan agama.
Efek dendam kesumat akan membutakan "hatinya " sehingga tidak lagi dapat membaca dampak dari sepak terjangnya ke depan.
Ia tidak begitu peduli lagi  sekalipun kelak harus mengoyak-ngoyak persatuan, memicu perpecahan dan perseteruan, mengorbankan ukhuwah dan dakwah.
Malam-malamnya menjadi panjang dalam kegelisahan. Dadanya menjadi begitu sempit dan tertekan hingga"orang-orang yang menjadi sumber masalah" menurutnya-tersebut dihinakan dan dijatuhi hukuman Tuhan.
Subhanallah..
Itulah ujian keikhlasan yang maha berat dan dahsyat. Kerja beratnya untuk menghusung dakwah bukanlah "berbuah "sanjungan dan pujian.
Sebaliknya kezaliman, fitnah dan perasaan terbuang dengan tidak hormat,dan disingkirkan yang ia raih.
*            *              *
Sekiranya bukan karena keikhlasan bercokol di dada" ku yakin sang Panglima Khalid akan mengkudeta Amirul Mukminim-Umar Bin Khattab yang telah menyingkirkannya dari jabatan "panglima besar" menjadi prajurit biasa. Apalagi kala itu puluhan ribu prajurit ada di bawah komandonya.
Tatkala ikhlas bersarang didada, kebijakan tersebut,tidak sedikitpun merubah perjuangan dan jihadnya di jalan Allah. Karena keyakinannya bahwa ia berperang untuk mecari ridho Allah,bukan pujian dan ridho manusia.
Duhai Tuhan pemilik hati-hati manusia, ajari kami untuk ikhlas tatkala dilupakan manusia, disingkirkan dan diabaikan di bumi.
Ajari kami untuk tidak merasa berjasa dengan segala yang kami pernah lakukan untuk agamaMu.
-------------------
Batu, Malang 17 Syawal 1437/ 22 Juli 2016
Abu Fairuz Ahmad Ridwan MY.

*_ PETUNJUK RASULULLAH*_ *_shallallahu alaihi wasallam_*
Dari Muadz bin Jabal_* radliyallahu anhu *_ bahwa rasulullah *_shallallahu alaihi wasallam memegang tangannya seraya_ bersabda :
*_ wahai muadz! demi allah sungguh aku mencintaimu, demi allah sungguh aku benar benar mencintaimu, aku wasiatkan kepadamu wahai muadz !janganlah sampai kamu meninggalkan disetiap akhir shalat untuk mengucapkan :*_
اللهم أعني على ذكرك وشكرك وحسن عبادتك
*_ ya Allah tolonglah diriku agar selalu mengingatmu, mensyukurimu dan mengibadahimu dengan baik_*
*_ Shahih Abi Dawud 1521*_
sumber yayasan as sunnah ash shahihah
📝*"RIZKIMU TAHU DI MANA DIRIMU"*
Mungkin kau tak tahu dimana rizkimu..
Tapi rizkimu tahu dimana dirimu..
Dari lautan biru, bumi dan gunung..
Allah memerintahkannya menujumu..
Allah menjamin rizkimu, sejak 4 bulan 10 hari kau dalam kandungan ibumu..
Amatlah keliru bila rizki dimaknai dari hasil bekerja..
Karena bekerja adalah ibadah..sedang rizki itu urusanNya.
Melalaikan kebenaran demi menghawatirkan apa yang dijamin-Nya adalah kekeliruan berganda..
Manusia membanting tulang, demi angka simpanan gaji..
Yang mungkin esok akan ditinggal mati..
Mereka lupa bahwa hakekat rizki bukan apa yang tertulis dalam angka..
Tapi apa yang telah dinikmatinya..
Rizki tak selalu terletak pada pekerjaan kita..
Allah menaruh sekehendak-Nya..
Diulang bolak balik 7x Shafa dan Marwa, tapi zamzam justru muncul dari kaki bayinya..
Ikhtiyar itu perbuatan..
Rizki itu kejutan..
Dan jangan lupa..
Tiap hakekat rizki akan ditanya..
_"Darimana dan untuk apa?"_
Karena rizki adalah *"hak pakai"*
Halalnya dihisab..
Haramnya diadzab..
Maka, jangan kau iri pada rizki orang lain...
*_Bila kau iri pada rizkinya, kau juga harus iri pada takdir matinya._*
Karena Allah membagi rizki, jodoh dan usia ummat-Nya..
Tanpa bisa tertukar satu dan lainnya..
Jadi bertawakkal lah, ridho dengan ketentuan Allah, sehingga apapun itu engkau akan merasa cukup dan penuh kenikmatan.
*#Inspirasijumat#*


*HUKUMAN YANG TIDAK TERASA**

Seorang murid mengadu kepada gurunya:
"Ustadz, betapa banyak kita berdosa kepada Allah dan tidak menunaikan hakNya sebagaimana mestinya, tapi saya kok tidak melihat Allah menghukum kita."
Sang Guru menjawab dengan tenang:
"Betapa sering Allah menghukummu tapi engkau tidak merasa."
"Sesungguhnya salah satu hukuman Allah yang terbesar yang bisa menimpamu wahai anakku, ialah: Sedikitnya taufiq (kemudahan) untuk mengamalkan ketaatan dan amal amal kebaikan."
Tidaklah seseorang diuji dengan musibah yang lebih besar dari "kekerasan hatinya dan kematian hatinya."
Sebagai contoh:
Sadarkah engkau, bahwa Allah telah mencabut darimu rasa bahagia dan senang dengan munajat kepadaNya, merendahkan diri kepadaNya, menyungkurkan diri di hadapanNya..?
Sadarkah engkau tidak diberikan rasa khusyu' dalam shalat..?
Sadarkah engkau, bahwa beberapa hari-hari mu telah berlalu dari hidupmu, tanpa membaca Al-Qur'an, padahal engkau mengetahui firman Allah:
"Sekiranya Kami turunkan Al-Qur'an ini ke gunung, niscaya engkau melihatnya tunduk, retak, karena takut kepada Allah."
Tapi engkau tidak tersentuh dengan Ayat-ayat Al-Qur'an, seakan engkau tidak mendengarnya...
Sadarkah engkau, telah berlalu beberapa malam yang panjang sedang engkau tidak melakukan Qiyamullail di hadapan Allah, walaupun terkadang engkau begadang...
Sadarkah engkau, bahwa telah berlalu atasmu musim musim kebaikan seperti: Ramadhan.. Enam hari di bulan Syawwal.. Sepuluh hari pertama bulan Dzulhijjah, dst.. tapi engkau belum diberi taufiq untuk memanfaatkannya sebagaimana mestinya..??
Hukuman apa lagi yang lebih berat dari itu..???
Tidakkah engkau merasakan beratnya mengamalkan banyak ketaatan (amal ibadah)..???
Tidakkah Allah menahan lidahmu untuk berdzikir, beristighfar dan berdo'a kepadanya..???
Tidakkah terkadang engkau merasakan bahwa engkau lemah di hadapan hawa nafsu..???
Hukuman apa lagi yang lebih berat dari semua ini..???
Sadarkah engkau, yang mudah bagimu berghibah, mengadu domba, berdusta, memandang ke yang haram..???
Sadarkah engkau, bahwa Allah membuatmu lupa kepada Akhirat, lalu Allah menjadikan dunia sebagai perhatian terbesarmu dan ilmu tertinggi..???
Semua bentuk pembiaran ini dengan berbagai bentuknya ini, hanyalah beberapa bentuk hukuman Allah kepadamu, sedang engkau menyadarinya, atau tidak menyadarinya...
Waspadalah wahai anakku, agar engkau tidak terjatuh ke dalam dosa-dosa dan meninggalkan kewajiban kewajiban.
Karena hukuman yang paling ringan dari Allah terhadap hambaNya ialah:
"Hukuman yang terasa" pada harta, atau anak, atau kesehatan.
Sesungguhnya hukuman terberat ialah: "Hukuman yang tidak terasa" pada kematian hati, lalu ia tidak merasakan nikmatnya ketaatan, dan tidak merasakan sakitnya dosa.
Karena itu wahai anakku, Perbanyaklah di sela sela harimu, amalan taubat dan istighfar, semoga Allah menghidupkan hatimu...
*(Diterjemahkan dari Taushiyah Syaikh Abdullah Al-'Aidan di Masjidil Haram pada 22 Rajab 1437)


JANGAN KAU SIA-SIAKAN AMAL KEBAIKANMU

Sebagian mereka bersusah payah di malam hari untuk sholat malam dan bertilawah al-Qur’an namun pada pagi harinya tidak satu kebaikan pun yang tersisa bagi mereka.
Sebagian mereka telah bersusah payah mengumpulkan kebaikan-kebaikan mereka sebesar gunung dari sholat, puasa, sedekah, dzikir, dan lain sebagainya namun ternyata amalan-amalan mereka tersebut tidak sampai naik kepada Allah dikarenakan mereka telah melakukan sebagian amalan yang merupakan akhlaq yang buruk.
Rasulullah bersabda:
ثَلاَثَةُ لاَتَرْ فَعُ لَهُمْ صَلَاتُهُمْ فَوْقَ رُؤُوْ سِهِمْ شَبْرًا رَجُلٌ أَمَّ قَوْ مًا وَهُمْ لَهُ كَارِهُوْنَ وَامْرَأَةٌ بَاتَتْ وَزَوْجُهَا عَلَيْهَا سَا خِطٌ وَأَخَوَانِ مَتَصَارمَانِ
“Tiga golongan yang tidak diangkat sejengkalpun sholat mereka ke atas kepala mereka, seorang lelaki yang mengimami sebuah kaum dan mereka benci kepadanya, seorang wanita yang bermalam dalam keadaan suaminya marah kepadanya, dan dua orang bersaudara yang saling memutuskan hubungan”. [HR. Ibnu Majah I/311 no. 971 dan dihasankan oleh syaikh Al-Albani dalam Misykat Al-Mashobiih no. 1128]
Lihatlah…., Rasulullah menegaskan bahwa dua orang yang saling menghajr (namun bukan karena hajr yang disyari’atkan) maka sholatnya tidak akan diterima oleh Allah, padahal betapa banyak orang yang menghajr karena hawa nafsunya.
Ibnu Taimiyyah berkata: “Barangsiapa yang menerapkan hajr karena hawa nafsunya, atau menerapkan hajr yang tidak diperintahkan untuk dilakukan, maka dia telah keluar dari hajr yang syar’i. Betapa banyak manusia melakukan apa yang diinginkan hawa nafsunya, tetapi mereka mengira bahwa mereka melakukannya karena Allah.” [Majmuu’ al-Fataawa 28/203-210]
Bisa jadi juga meskipun amalan-amalan mereka diterima namun kemudian mereka menghancurkan kebaikan-kebaikan mereka tersebut dengan berbagai model dosa-dosa besar yang berkaitan dengan perbuatan dzolim terhadap manusia yang lain.
Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
وَإِنَّ سُوْءَ الخُلُقِ يُفْسِدُ العَمَلَ كَمَا يُفْسِد
ُ الخَلُّ العَسَلَ
“Dan sesungguhnya akhlaq yang buruk merusak amal (sholeh) sebagaimana cuka yang merusak madu.” [HR. At-Thobroni dalam Al-Mu’jam Al-Awshoth (I/259 no. 850), dan al-Mu’jam al-Kabiir (X/319 no. 10777).
Berkata al-Haitsami, “Pada sanadnya ada perawi yang bernama ‘Isa bin Maimuun al-Madani dan dia adalah perawi yang lemah” (Majma’ az-Zawaid VIII/24). Dan dihasankan oleh syaikh Al-Albani dalam as-Shahihah no. 907]
Berkata al-Munawi, “Rasulullah memberi isyarat bahwa seseorang hanyalah bisa memperoleh seluruh kebaikan dan mencapai tempat yang tertinggi serta tujuan yang paling akhir adalah dengan akhlak yang mulia. Mereka (para ulama) berkata bahwa hadits ini termasuk jawami’ul kalim” [Faidhul Qodiir 3/506]
Berkata al-‘Askari, “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam menjelaskan bahwa seseorang yang melakukan amalan kebajikan jika ia menggandengkannya dengan akhlak yang buruk maka akan merusak amalannya dan menggugurkan pahalanya sebagaimana seseorang yang bersedekah jika mengikutkan sedekahnya dengan al-mann (menyebut-nyebutkan sedekahnya sehingga menyakiti yang disedekahkan)”. [Faidhul Qadiir 4/113-114]
Renungkanlah hadits berikut ini:
قِيْلَ لِرَسُوْلِ اللّهِ : إِنَّ فُلاَنَةً تُصَلِّي اللَّيلَ وَتَصُومَ النَّهَارِ (( وعند أحمد : إِنَّ فُلاَنَةً يُذْ كَرُمِنْ كَثْرَةِ صَلاَتِهَا وَصِيَامِهَاوَصَدَقَتِهَا )) وَفِي لِسَانِهَا شَيْءٌ يُؤْذِي جِيْرَانَهَا سَلِيْطَةً قَالَ لاَ خَيْرَ فِيْهَا هِيَ فِي النَّارِ وَقِيْلَ لَهُ إِنَّ فُلاَنَةً تُصَلِّي المَكْتُوْبَةَ وَتَصُوْمُ رَمَصضَانَ وَتَتَصَدَّقُ بِالأَثْوَارِ وَلَيْسَ لَهَا شَيْءٌ غَيْرُهُ وَلاَ تُؤّْذِي أَحَدًا قَالَ هِيَ فِي الجَنَّةِ
“Dari Abu Hurairah, “Dikatakan kepada Rasulullah, Sesungguhnya si fulanah sholat malam dan berpuasa sunnah (Dalam riwayat Ahmad, “Sesungguhnya si fulanah disebutkan tentang banyaknya sholatnya, puasanya, dan sedekahnya”) namun ia mengucapkan sesuatu yang mengganggu para tetangganya, lisannya panjang?”[Berkata Ibnu Manzhur, “Jika mereka berkata اِمْرَأَةٌ سَلِيْطَةٌ maka maksud mereka ada dua yang pertama wanita t aknya sedekahnya namun semuanya itu tidak bermanfaat baginya. Amalannya jadi sia-sia, pahalanya terhapus, bahkan bukan cuma itu, ia pun berhak untuk masuk ke dalam neraka !!! Lantas bagaimana lagi dengan sebagian kita yang sangat sedikit ibadahnya, tidak pernah berpuasa sunnah, apalagi sholat malam, lalu lisan kita dipenuhi dengan beraneka ragam kemaksiatan...??!!

(Dari: Dari Madinah ) - Judulnya ana ganti, tanpa merubah isi.



RENUNGAN BUAT SEMUA☄
Wahai Syaikh..!"
ujar seorang pemuda,
"Manakah yang lebih baik, seorang muslim yang banyak ibadahnya tetapi akhlaqnya buruk ataukah seorang yang tak beribadah tapi amat baik perangainya pada sesama."
"Subhaanallah, keduanya baik", ujar sang Syaikh sambil tersenyum.
"Mengapa bisa begitu?"
"Karena orang yang tekun beribadah itu boleh jadi kelak akan dibimbing Allah untuk berakhlaq mulia bersebab ibadahnya. Dan karena orang yang baik perilakunya itu boleh jadi kelak akan dibimbing Allah untuk semakin taat kepadaNya."
"Jadi siapa yang lebih buruk?", desak si pemuda.
Airmata mengalir di pipi sang Syaikh. "Kita Anakku", ujar beliau. "Kitalah yang layak disebut buruk sebab kita gemar sekali menghabiskan waktu untuk menilai orang lain dan melupakan diri kita sendiri."
Beliau terisak-isak. "Padahal kita akan dihadapkan pada  Allah dan ditanyai tentang diri kita, bukan tentang orang lain.
Happy weekend🤓
☕Disalin dari Wa ardiansya

‼DAMPAK BURUK MENJAUH DARI MAJELIS ILMU...

Menjauh dari majelis ilmu dan pertemuan dengan para ikhwah serta menjauh dari kunjungan-kunjungan da’wah dapat mengeraskan hati.
🌾Al Hasan al Bashri berkata: “Sahabat-sahabat kami lebih mahal daripada keluarga kami. Keluarga kami mengingatkan kami kepada dunia sedangkan sahabat-sahabat kami mengingatkan kami kepada akherat.
🖊Usahakan selalu hadir di majelis ilmu atau minimal dua majelis ilmu dalam sepekan di masjid. Jika anda beranggapan mendengar kaset (atau radio –red) saja sudah cukup maka anda keliru. Sesungguhnya anda butuh hadir di masjid. Ketika anda duduk di majelis ilmu dalam masjid, para malaikat akan mengelilingimu, sakinah (ketenangan) akan menaungimu, rahmat akan turun kepadamu dan Allah akan memujimu di hadapan para malaikatNya...
Demi Allah, ini sesuatu yang lain dari yang lain.
Oleh karena itu engkau dapati kebanyakan orang-orang yang tergelincir adalah orang-orang yang melalaikan majelis ilmu.
🖊Rutinlah hadir di majelis ilmu, jagalah dan ikutilah jadwal-jadwalnya setiap pekan niscaya engkau memperoleh semangat keimanan yang baru. Jika di sana terdapat kekurangan maka akan segera membaik atau bila terdapat retak pasti tertutupi insya Allah.
Rahasianya, ketika engkau hadir di majelis-majelis ilmu, keimananmu akan meningkat. Kami dahulu selalu menyertai para masyaaikh di awal iltizam, lalu salah seorang sahabat kami absen. Syaikh bertanya tentangnya, mereka berkata: “Ia sedang asyik membaca sebuah kitab sehingga tidak bisa datang .” Syaikh berkta: “Kabarkan kepadanya bahwa pertemuanmu dengan sahabat-sahabatmu akan menambah keimanan dalam hatimu lebih banyak daripada engkau membaca kitab seorang diri.”
Memang benar, hadir di majelis-majelis ilmu untuk mencari berkah, barangkali ada salah seorang hadirin yang mustajab doanya. Apabila ia mengaminkan doa syaikh niscaya akan dikabulkan doa dan Allah akan merahmati seluruh hadirin. Dengan begitu engkau akan memperoleh kemenangan yang besar. Dalam hadits disebutkan:
هُمُ الْقَوْمُ لاَ يَشْقَى بِهِمْ جَلِيْسُهُمْ
“Mereka adalah satu kaum yang tidak akan rugi orang-orang yang bermajelis dengan mereka.” (Muttafaq ‘alihi)
Oleh karena itu seorang sahabat nabi berkata kepada temannya, “Bergabunglah bersama kami, kita meningkatkan iman sesaat.”
Kemudian apa yang engkau kerjakan apabila engkau tidak hadir?
Kesibukan-kesibukan dunia, ambisi-ambisi rendahan, bisikan-bisikan setan! Masjid adalah rumah bagi setiap orang yang bertaqwa, masjidlah tempat kembali kaum mu’minin.
🖊Kembalilah ke masjid, hadirilah halaqah ilmu.
Berlindunglah kepada Allah niscaya Allah akan melindungimu. Janganlah berpaling, karena Allah akan berpaling darimu.
Dari terjemahan Min Asbaab Al-Futur wa 'Ilaajuhu karya Muhammad Husain Ya'qub Pustaka At-Tibyan Solo
Diterjemahkan oleh Ustadz Abu Ihsan Al Atsari, M.A

SEKALI LAGI… SYUKURI APA YANG ADA…

Syaikh Ali Mustafa Thanthawi -rahimahullah-mengatakan:
Tak seorangpun di dunia ini melainkan pernah bertemu dengan orang yang kondisinya lebih baik atau lebih buruk dirinya.
Bila engkau miskin, pasti ada yang jauh lebih miskin darimu. 
Bila engkau sakit, pasti ada yang sakitnya jauh lebih parah darimu. Bila engkau merasa menderita, pasti banyak yang jauh lebih menderita dibandingmu. Bila engkau bersedia, pasti masih banyak yang lebih bersedih dibandingmu. Bila engkau merasa hidupmu sudah, pasti banyak orang yang lebih susah kehidupannya dibandingmu.
Lalu mengapa engkau lebih sering mengarahkan kepala ke atas untuk memandang orang-orang yang kondisinya lebih baik darimu, ketimbang mengarahkannya ke bawah, agar engkau melihat orang yang kondisinya jauh lebih sulit darimu agar engkau bersyukur dan bukan mengeluh?
Bila engkau tau bahwa ada orang yang bisa meraih harta dan kedudukan yang belum bisa kau raih. Padahal bila ditinjau dari aspek kecerdasan, pengetahuan serta kepribadian, levelnya jauh berada dibawahmu. Mengapa engkau tidak mengingat bahwa ternyata ada orang yang levelnya berada di diatasmu atau semisal denganmu dalam hal kecerdasan dan pengetahuan namun dia tidak pernah bisa meraih sebagian dari apa yang sudah engkau raih…?
Falsafah rizki itu sangat sulit untuk dimengerti. Tengoklah kehidupan manusia. Diantara mereka ada para penyelam yang Allah jadikan roti (kehidupannya) berserta segenap keluarga tersimpan jauh di dasar lautan. Mereka takkan bisa meraihnya hingga mereka mau menyelam ke dasar lautan yang dalam.
Ada juga para pilot yang Allah jadikan roti (kehidupannya) berada di atas awan, sehingga mereka tidak mungkin mendapatkannya hingga mereka mau terbang tinggi ke angkasa.
Ada juga yang roti (kehidupannya) tersembunyi di dalam bebatuan yang sangat keras, dimana mereka tidak bisa mendapatkannya kecuali dengan memecah batu-batu itu.
Ada pula orang-orang yang rezeki mereka berada di bawah gorong-gorong air yang kotor, atau di tempat-tempat penambangan yang dalam, dimana wajah mentari dan cahaya siang tak dapat dilihat.
Ada orang yang mendapatkan bagian rezekinya dengan tangan, kaki, lisan dan otaknya. Ada juga yang tidak bisa meraihnya kecuali den mempertaruhkan nyawa dan menghadapkan diri kepada kematian, seperti halnya para pemain sirkus yang selalu saja diburu kematian. Kalau ia tidak mendapati rizkinya dengan cara jatuh bertumpuh di atas kepala, ia mendapatinya ketika berada di antara taring-taring singa atau di bawah kaki-kaki gajah.
Maka bersyukurlah kepada Allah, karena Dia telah menjadikan rezekimu berada di atas meja kerjamu. Kau bisa mendapatkannya sambil duduk di atas kursi. Bersyukurlah karena Dia tidak menjadikan rezekimu berada di puncak-puncak gunung yang tinggi, atau di dasar lautan yang dalam, juga tidak harus berhadapan dengan singa maupun macan.
Beliau juga mengatakan:
Dengan gaji yang sedikit engkau bisa menjadi orang yang paling bahagia, asalkan engkau cerdas mengelola keuanganmu dan ridho terhadap pembagian Robb-mu.
(Syekh Ali Musthafa Thanthawi dalam risalah Ma’a An-Naas hal: 78-79)
_________________
Madinah 14-05-1436 H

ACT El Gharantaly

Jika seorang ayah rajin Shalat,
sang anak akan mengikuti...
Jika seorang ayah rajin membaca Al Quran,
sang anak akan mengikuti...
Jika seorang ayah rajin shalat tahajud,
sang anak akan mengikuti...
Jika seorang ayah berbakti kepada orang tuanya (kakek),
sang anak akan mengikuti...
Jika seorang ayah rajin bersedekah,
sang anak akan mengikuti...
dst...
⏰ Bersabarlah wahai ayah mungkin saat ini anakmu belum mampu mengikuti semua kebaikan yang kau lakukan...
Tetapi suatu saat nanti anak yang sudah dewasa, akan melihat dan menjadikan ayah sebagai teladan dalam keluarganya...
Dan ia ingin senantiasa lebih baik dari ayahnya dalam segala hal...
Dan sebaliknya....
berhati hatilah ayah....
🔸🔹🔸🔹🔸🔹🔸🔹🔸🔹🔸🔹🔸🔹🔸🔹🔸🔹🔸
🍃🌱🌴🍂🍀🌿☘
AYAH…
قال الاب لإبنه: احذر أين تضع رجليك
رد عليه ابنه قائلا: إحذر انت يا أبي فأنا اتبع خطواتك
Seorang ayah berkata kepada anaknya :
“Berhati-hatilah saat menapakkan kakimu.
Sang anak membalas :
“Engkaulah yang semestinya berhati-hati wahai ayahku, karena aku hanya mengikuti langkahmu.”
💡Dalam majelisnya, Syaikh Anis sering mengutip gubahan syair yang berbunyi:
و ينشأ ناشئ الفتيان منا على ما كان عوده أبوه
Artinya: “Generasi muda kita tumbuh besar sesuai dengan perilaku yang dibiasakan oleh orang tuanya”
Ayah…
Kaulah cerminan hidup keluarga..
Aan Chandra Thalib,



NASEHAT AKHIR RAMADHAN

RAMADHAN SEBENTAR LAGI AKAN PERGI, UNTUK WAKTU YG LAMA
KITA TIDAK TAHU APAKAH AKAN BERTEMU LAGI ATAU TIDAK
TAMU YG KATANYA KITA RINDUKAN SEBENTAR LAGI AKAN PERGI
APAKAH SETELAH BERTAMU SEBULAN INI KITA LAYAK DISEBUT MENCINTA RAMADHAN
APAKAH KITA SUDAH MERAHABI HIDANGAN YG DIBAWA RAMADHAN ?
APAKAH KITA SEDIH / MENANGIS KETIKA RAMADHAN AKAN PERGI
JK TIDAK APAKAH ITU RINDU / CINTA

JIKALAU KAU INGIN TAHU KEDUDUKANMU DISISI  RAMADHAN ATAU
JIKALAU KAU INGIN TAHU KEDUDUKANMU DI HADAPAN ALLOH
MAKA JAWABNYA ,, TANYAKANLAH PADA HATIMU
KEDUDUKAN RAMADHAN DI HATIMU APAKAJ MEMPEROLEH TEMPAT YG ISTIMEWA ?
JIKALAU KAU INGIN TAHU KEDUDUKANMU DI HADAPAN ALLOH
TANYALAH PD HATIMU AKAN KEDUDUKAN ALLOH DIHATIMU



Dari Ibnu Abbas ra., dia berkata, Saya mendengar Rasulullah SAW bersabda:

لَوْتَعْلَمُ اُمَّتىِ مَا فِى رَمَضَانَ لَتَمَنَّوْا اَنْ تَكُوْنَ السَّنَةُ كُلُّهَا رَمَضَانَ, لِأَنَّ الْحَسَنَةَ فِيْهِ مُجْتَمِعَةُُُُ وَالطَّاعَةِ مَقْبُلَةُ وَالدَّعَوَاةِ مُسْتَجَابَةُ وَالذُّنُوْبَ مَغْفُوْرَةُ وَاْلْجنَّةُ مُشْتَاقَةُ لَهُمْ.
Artinya: “Kalau sekiranya umatku mengetahui segala (kebaikan) didalam bulan suci Ramadhan, niscaya mereka menginginkan agar semua tahun itu menjadi Ramadhan”, dikarenakan semua kebaikan itu berkumpul di bulan suci Ramadhan, ketaatan bisa diterima, semua doa dikabulkan, semua doasanya diampuni dan surga senantiasa merindukan mereka” (HR. Ahmad).
            Dalam suatu riwayat disebutkan, bahwa Ramadhan pada hari kiamat nanti akan datang dalam bentuk wajah yang sangat bagus, kemudian sujud tersungkur dihadapan Allah Ta’ala. Kemudian Allah berfirman: “Wahai Ramadhan, mintalah apa keinginanmu dan tolonglah orang yang telah menunaikan hakmu”. Maka Ramadhan pun berkeliling di padang yang luas dan mengajak orang-orang yang telah menunaikan haknya, kemudian berhenti di hadapan Allah Ta’ala. Allah Ta’ala berfirman: “Wahai Ramadhan apa yang engkau kehendaki?”. Ramadhan menjawab: “Saya menghendaki agar Tuhan berkenan memberikan untuknya mahkota kebesaran”. Kemudian Allah memberikan seribu mahkota kepadanya dan memberikan pengampunan. Allah Ta’ala kemudian berfirman: “Mau apalagi engkau, hai Ramadhan?”. Ramadhan kemudian menjawab: “Mohon tempatkanlah ia disamping nabi-Mu”, maka Allah pun menempatkannya di surga firdaus (Zahratur-Riyâdhi).
Yang dimaksud orang yang menunaikan hak Ramadhan adalah orang-orang yang menjalankan puasa di bulan suci Ramadhan. Mereka ini adalah sahabat Ramadhan dan mereka akan ditolong oleh Ramadhan tersebut untuk mendapatkan ampunan Allah Ta’ala.
            Jika memperhatikan begitu banyak keutamaan bulan suci Ramadhan, maka sungguh merugi orang-orang yang hadir di bulan suci ini namun mereka telah menyia-nyiakannya. Sungguh merugi orang-orang yang tidak sempat mendapatkan ampunan. Sungguh merugi orang-orang yang tidak sempat bertaubat. Sungguh merugi orang-orang yang tidak bertambah amalnya. Bahkan sangat merugi orang-orang yang tidak ikut serta berpuasa dan tidak ikut serta memperbanyak shalat tarawih.
Jadi wajar jika para Sahabat menangis apabila hendak berpisah dengan bulan suci Ramadhan, mereka takut jika tidak mendapatkan ampunan. Jika pada bulan Ramadhan saja mereka tidak mendapatkan ampunan apalagi pada bulan-bulan yang lain. Bulan Ramadhan memiliki keistimewaan yang tidak dimiliki oleh bulan-bulan yang lain. Yaitu Rahmat dikucurkan, pintu surga telah dibuka, pintu neraka ditutup dan para setan dibelenggu. Sedangkan pada bulan-bulan yang lain keistimewaan ini tidak didapatkan. Apakah masih mungkin jika kita gagal diampuni di bulan Ramadhan dapat memperolah ampunan pada bulan yang lain?.
Hadirin, Jama'ah Jum'ah, Rahimakumullah.
            Diriwayatkan dari Ka’ab bin ‘Ujrah ra., dia berkata, “Rasulullah SAW telah bersabda, “Mendekatlah kalian ke mimbar”. Lalu kami mendekatinya. Maka apabila beliau naik tangga pertama, beliau berkata “amin”, lalu ketika naik ke tangga yang kedua beliau berkata “amin”. Dan ketika naik pada tangga yang ketiga beliau juga berkata “amin”. Maka ketika beliau turun kami berkata: "Wahai Rasulullah, sungguh hari ini kami telah mendengar dari engkau sesuatu yang belum pernah kami dengar?".
Rasulullah SAW menjawab: “Sesungguhnya Jibril telah datang kepadaku lalu berkata: "celakalah orang-orang yang melewatkan bulan Ramadhan begitu saja sedangkan dosanya belum diampuni". Aku berkata, “Aamiin”. Lalu ketika aku naik tangga yang kedua, Jibril berkata, celakalah orang yang mendengar namamu disebut, tetapi dia tidak mengucapkan shalawat untukmu. Aku berkata “Aamiin”. Bila aku melangkah naik ke tangga yang ketiga, Jibril berkata, celakalah orang-orang yang bersama kedua orang tuanya hingga tua atau salah satunya hingga tua, namun mereka tidak dapat memasukkannya ke surga. Aku berkata “Amin”. (HR. Al-Hakim, dengan sanad yang Shahih).